twitter

Pages

Jumat, 10 Januari 2020

Selama Lima Kali Pertemuan, Chef Renny Savitri Bekali 15 Resep Produk Pastry Kekinian


Hari Terakhir ”Basic Patisserie”, Mahasiswa Baru Pastry Class Akpar Majapahit Diajarkan Teknik Buat Choux, Waffle dan Crepes


PERTEMUAN pada hari terakhir materi Basic Patisserie bersama Chef Renny Savitri M.Par., tujuh mahasiswa baru Pastry Class Akpar Majapahit terakreditasi A, dibekali teknik membuat kreasi Choux, Waffle dan Crepes. Praktik tersebut dihelat di Kitchen Pastry 1, Lantai 2 Graha Tristar Jl. Raya Jemursari No. 244 Surabaya, Jumat (10/01/2020) pagi.

Mahasiswa baru Pastry Class Akpar Majapahit tersebut adalah Tommy Juanda, Rahadian Pambudi, Gaby Valentina, Dhinar Ramadhaniar P., Michelle Angela Joycelyn H., Mega Bunga Herlinda dan Grace Effendy Prijadi.

Antusiasme tinggi ditunjukkan oleh masing-masing kelompok saat mereka menyiapkan bahan untuk bikin adonan untuk membuat Choux, Waffle dan Crepes, pada tatap muka hari terakhir, Jumat (10/01/2020) pagi, sesuai job desk-nya masing-masing. 

Setiap kelompok –masing-masing beranggotakan 2-3 orang-- berupaya tampil all out di hadapan dosen pembimbing demi menghasilkan produk pastry yang berkualitas sesuai standar industri perhotelan. Kelompok 1 kebagian tugas membuat Choux, sedangkan Kelompok 2 mendapat job membuat Waffle. Sementara itu, Kelompok 3 ditugasi dosen pembimbingnya membuat Crepes.

Selama praktik membuat Choux (kue Sus), pekerjaan tahap pertama yang dilakoni anggota Kelompok 1 adalah menyiapkan bahan untuk membuat adonannya yang terdiri dari water, margarine, salt, bread flour dan egg. Adonan Choux itu kemudian di-bake pada suhu 200 *C selama 20-25 menitan.

Sedangkan untuk filling-nya sendiri (pekerjaan tahap kedua) yang berupa pastry cream instant, bahannya meliputi RAP instant, cold water dan vanilla paste, baru dimasukkan ke dalam Choux setelah proses pengovenan.

Sementara itu, anggota Kelompok 2 sibuk prepare bahan-bahan untuk membuat Waffle dan menyiapkan Waffle Pan. Bahan yang dibutuhkan untuk membuat adonan Waffle (pekerjaan tahap pertama) antara lain medium flour, sugar, salt, baking powder, fresh milk, margarine (melted), egg yolk, vanilla paste, egg white dan sugar. Semua bahan ini di-mix menjadi satu dengan menggunakan mesin mixer. Adonan Waffle ini kemudian dipanas pada mesin cetakan Waffle Pan sampai matang.

Sedangkan  pekerjaan tahap kedua adalah menyiapkan sauce-nya yang bahannya terdiri dari fresh milk, sugar, egg yolk, cornstarch dan vanilla paste. Untuk topping-nya sendiri sebagai garnish, Anda bisa memanfaatkan ice cream, red cherry dan daun mint, agar tampilannya saat di-plating semakin cantik dan menarik, sebelum disajikan di atas meja uji.

Selanjutnya, anggota Kelompok 3 juga tak kalah seriusnya saat praktik membuat Crepes. Sedikitnya ada dua tahapan pekerjaan. Pertama, menyiapkan bahan-bahannya yang terdiri dari medium flour, sugar, salt, egg, fresh milk dan butter (melted).




Pekerjaan tahap kedua adalah membuat filling yang bahannya meliputi pineapple, sugar, raisin, cinnamon, clove, cornstarch dan water. Adonan Crepes yang dimasak dalam pan lalu ditaburi filling sudah disiapkan sebelumnya. Proses memasak Crepes itu sendiri tidak lebih dari lima menitan. Selama praktik di kitchen Graha Tristar, mahasiswa baru disupervisi langsung oleh Chef Renny bersama asistennya Ir Dwi Mei Retnowati. 

Sebelumnya, pada tatap muka hari keempat, Kamis (09/01/2020) pagi, Chef Renny, kembali berbagi ilmu dengan anak didiknya cara membuat adonan Croissant, Danish & Puff. sekaligus praktik membuat Croissant, Danish Square dan Chicken Curry Puff.

Sedangkan itu pada pertemuan hari ketiga, Rabu (08/01/2020) pagi, mahasiswa baru Pastry Class diajarkan membuat adonan kue kering & pie berikut metode-metode pembuatannya. Dalam praktik masak kali ini mahasiswa belajar membuat tiga resep Cookies yakni Butter Cookies, Quiche Lorraine dan Fruit Tartlet.

Anda tertarik dengan aneka kegiatan mahasiswa di kampus Akpar Majapahit, silakan menghubungi Divisi Marketing Akpar Majapahit Jl Raya Jemursari No. 244 Surabaya, Telp. (031) 8433224-25, 8480821-22, 081 330 350 822, 0812 3375 2227 (WA) atau 0813 5786 6283 (WA), sekarang juga. (ahn)


Tidak ada komentar:

Posting Komentar