twitter

Pages

Senin, 28 Januari 2019

Gemericik Air Kolam Segarkan Acara Makan Siang Mahasiswa Akpar Majapahit


Sisi Lain dari Belajar Cost Control di Grand Darmo Suite

Usai Belajar ”Food Costing”, Mahasiswa Pastry Class Akpar Majapahit Nikmati Buffet Lunch di Pool Side Grand Darmo 


SETELAH dibekali materi pengetahuan tentang Food Costing (termasuk di dalamnya ada Cost Control) di Grand Darmo Suite Surabaya, 20 mahasiswa Pastry Akpar Majapahit Kelas Siang, maka acara selanjutnya dipungkasi dengan menikmati jamuan makan siang bersama bertajuk Asian Buffet Lunch di Pool Side Lantai 2 Grand Darmo Suite Surabaya,  Jl. Progo No. 1-3 Surabaya, Senin (28/01/2019) siang. 

Menu makan siang ala prasmanan di Grand Darmo Suite Surabaya ini antara lain menyajikan Kothokan Soup (Traditional Soup), sedangkan Main Course-nya sendiri meliputi Nasi Putih (Steam Rice), Mie Goreng (Fried Noodle), Sauted Mix Vegetable, Chicken Wings Sauce, Fish Curry, Fu Yung Hai, Kerupuk dan Sambal + Acar + Sauces.

Sedangkan untuk Dessert-nya terdiri dari Cakes, Sliced Fruits (Nanas, Pepaya dan Semangka), Guava Juice, Infused Water, Ice Tea, dan Es Kopyor + Telasih. Menu makan siang  ala prasmanan tersebut merupakan persembahan kru Kitchen Grand Darmo Suite Surabaya.

Menu lengkap untuk makan siang bersama yang disajikan ala buffet itu tentu saja mengundang selera makan mahasiswa, usai mereka belajar Food Costing bersama Food & Beverage Manager (FBM) Grand Darmo Suite Surabaya Prasta Nugraha.

Kepada kru www.culinarynews.info, FBM Grand Darmo Suite Surabaya Prasta Nugraha mengatakan, revenue dari penjualan Food & Beverage (F&B) menjadi andalan pihak pengelola hotel, di samping penjualan kamar (Room Hotel) kepada tamu dan kastemer setia hotel berbintang empat yang dikelola oleh Amithya Group ini.

”Untuk itu, menu yang kami tawarkan setiap harinya dibuat bervariasi. Pada hari-hari tertentu disajikan menu makanan Indonesian Food, European Cuisines, Middle East Cuisines, Chinese Food atau Japanese Food.,” kata Prasta Nugraha mendampingi Kaprodi D3 Perhotelan Akpar Majapahit R. Paulus W. Soetrisno M.Par dan Dosen Cost Control Drs Andrean L. Bandoro MBA, MM, M.MPar. 

Usai perhelatan Malam Pergantian Tahun Baru 2019,  1 Januari 2019 lalu order pelanggan dan tamu hotel yang reservasi di Grand Darmo Suite Surabaya tetap stabil dan cenderung meningkat sekalipun tahun ini disebut-sebut sebagai Tahun Politik.

Berdasarkan Evaluasi Performance Food & Beverage (F&B) Division 2018, menurut Prasta Nugraha, kinerja FBM Grand Darmo Suite Surabaya boleh dibilang masih mengesankan ditengah ketatnya persaingan antar hotel berbintang di Surabaya akhir-akhir ini.

Secara keseluruhan kinerja F&B Division Grand Darmo Suite Surabaya 2018 lalu bisa dilihat dari rata-rata Food Cost  31,6 persen, Labour Cost 14,3 persen, Overhead Cost hanya 3,5 persen (berdasarkan tiga aspek yakni Payroll & Related, Cost of Energy dan Other Expenses), Nett Profit 49,6 persen, sehingga totalnya mencapai 100 persen.

”Tak salah jika menapaki Januari 2019, kesibukan orang-orang kitchen pun tidak berkurang karena selain melayani tamu hotel, tim kami dari Banquet Section juga proaktif mendapatkan order dari kastemer yang menggelar Wedding Party di hotel. Prinsipnya, kepuasan pelanggan merupakan komitmen kami terjun di bisnis jasa hospitality,” tandas Prasta, sapaan akrab FBM Grand Darmo Suite Surabaya.

Anda tertarik dengan aneka kegiatan mahasiswa di Kampus Akpar Majapahit dan ingin menjadi bagian dari civitas akademika Akpar Majapahit, silakan menghubungi Divisi Marketing Akpar Majapahit, Gedung Graha Tristar Jl Raya Jemursari No. 244 Surabaya, Telp. (031) 8433224-25, 8480821-22, sekarang juga. (ahn)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar