twitter

Pages

Jumat, 12 Juli 2019

Agenda Susur Hutan dan Sungai Maron di Seloliman Jadi Atensi Peserta Outbound Training


Dari Outbound Training di PPLH Seloliman Trawas, Mojokerto

196 Mahasiswa Baru Tristar Group Antusias Ikuti Team Building, Games Competition, Malam Keakraban, Jurit Malam hingga Jelajah Alam Seloliman


SEBANYAK 196 mahasiswa baru (maba) Tristar Group yang terbagi dalam 10 gugus antusias mengikuti rangkaian kegiatan yang disiapkan Panitia Lokal dari PPLH Seloliman Trawas, Kabupaten Mojokerto pada pelaksanaan outbound training selama dua hari pada Sabtu (06/07/2019) dan Minggu (07/07/2019).

Hari pertama kegiatan outbound training yang dihelat Sabtu (06/07/2019) siang,  seusai Israhat, Sholat dan Makan Siang (Ishoma), 196 maba Tristar Group mengikuti rangkaian kegiatan mulai Games & Reflection, Team Building, Games Competition, Malam Keakraban dan Jurit Malam (Jelajah Malam).

Sebelum mengikuti Games & Reflection, peserta outbound diberi pengarahan lebih dulu oleh Samsul Arifin, Koordinator Kegiatan dan Yudha Prasetyadi dari PPLH Seloliman pada Sabtu (06/07/2019) pagi. Giliran selanjutnya, Sukadi dan Iswandi dipercaya memandu acara Games & Reflection dan Team Building.

Sesuai jadwal outbound yang disusun dalam rundown, acara Games & Reflection dan Team Building yang meliputi Yel Kelompok dan Blind Walk dipatok antara pukul 13.00-14.00. Selanjutkan pada pukul 14.00-16.15, peserta outbound diajak mengikuti Games Competition yang sifatnya adalah Rotation Games. Masing-masing gugus berkesempatan sama untuk mencoba setiap games yang disiapkan Panitia Lokal.

Kompetition Games yang disusun panitia lokal terdiri dari Flying Fox & Elvis Dance, Trust Fall, Misteri Borgol, Save Water dan Jodoh Pasangan. Semua permain ini disambut antusias oleh peserta outbound training.

Pasalnya, setiap permainan yang dilakoni butuh kekompakan setiap anggota gugus demi meraih hasil maksimal. Jika satu atau dua anggota gugus kurang konsentrasi, misalnya pas mengikuti permainan save water, misalnya, maka gelar berisi air hampir dipastikan bahan tumpah membasahi kain yang berfungsi sebagai meja.

Begitu juga saat mengikuti Trust Fall, setiap penampil dari anggota gugus harus kompak menyangga jaring agar rekannya saat menjatuhkan diri tidak sampai celaka. Ini menuntut kepercayaan antara penampil dan rekannya yang memegang jaring.

Sedangkan agenda outbound training hari kedua, Minggu (07/07/2019) adalah Senam Pagi Bersama, Games & Pengantar Jelajah Alam Seloliman, Susur Hutan & Susur Sungai Maron di Kawasan Hutan Seloliman Trawas, Kabupaten Mojokerto.

Agenda Jelajah Alam Seloliman dilakukan setelah breakfast. Masing-masing gugus dengan ditemani pemandu dan panitia dari BEM Tristar Group, kemudian diajak menyusuri hutan dan sungai Maron di kawasan Seloliman, Trawas, Mojokerto.

Saat rombongan peserta setiap gugus kebagian menyusuri sungai Maron dengan melawan arus yang lumayan deras, setiap anggota dari masing-masing gugus harus tetap menjaga kekompakan tim. Untuk itu, pimpinan barisan menyediakan tali yang dipegang barisan dari depan sampai belakang.

Upaya ini sekaligus untuk tujuan safety bagi setiap peserta susur sungai apabila di antara peserta ada yang terjatuh, maka orang itu tidak sampai terhanyut oleh derasnya air sungai Maron yang berkedalaman 50-75 cm.

Di sela-sela perjalanan susur sungai, setiap peserta outbound, kembali dihadapkan pada tantangan yang berupa Spider Web dan permainan Tong Bocor. Usai masing-masing regu unjuk ketangkasan saat meniti Spider Web dan unjuk kekompakan saat bermain Tong Bocor, mereka selanjutnya diajak menikmati makan siang bersama dengan menu nasi bungkus (lauknya ikan mujair, tahu tempe dan urap-urap) serta air minum dalam kemasan di pinggir sungai. Pokoknya nikmat banget dah…!

Setelah makan siang bersama, di bawah arahan Koordinator Kegiatan Samsul Arifin, mengajak seluruh peserta outbound training kembali ke Base Camp di PPLH Seloliman untuk berkemas dan siap-siap balik ke Surabaya. Good bye & see you tomorrow….!

Selamat datang mahasiswa baru Tristar Group. Anda sekarang Anda menjadi bagian dari Civitas Akademika Tristar Group yang berkampus di Jl Raya Jemursari No. 244 Surabaya, Telp. (031) 8433224-25, 081 330 350 822, 0812 3375 2227 (WA) atau 0813 5786 6283 (WA). (ahn)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar